Food Tasting at Umaku Alam Sutera

Hot/cold ocha 5k

Masih cerita minggu lalu, selesai dari Bonchon, AnakJajan lanjut ke acara food tasting di Umaku Alam Sutera. Umaku di Alam Sutera terletak di deretan ruko persis didepan flavor bliss. Terdiri dari dua lantai, interiornya yang simple memberikan suasana hangat dengan meja-meja kayu, lampu-lampu bentuk lampion, dinding dengan wallpaper dari koran asli.

Umaku Alam Sutera

Restoran ala jepang ini menyajikan berbagai menu khas jepang seperti robatayaki, tempura, ramen, soba, authentic maupun fushion sushi, dll dengan harga yang terjangkau.

Berikut ini beberapa menu yang disajikan malam itu, beberapa menu diantaranya AnakJajan ga sempat cicip.

Wakame Salad 26k, Edamame, Karai Ramen 35k, (Salmon)Sake Yakimesi 33k
Karai ramen kuahnya pekat dan spicy cocok buat yg suka makan pedas, kemudian sake yakimeshi ini adalah nasi goreng khas jepang dengan potongan daging salmon kecil-kecil yang banyak.

Wakame Salad 26k, Edamame, Karai Ramen 35k, Sake Yakimesi 33k

Sake Kabutoyaki (Salmon Fish Head) 26k, Fresh Assorted Sashimi
Sake didalam bahasa jepang itu bisa utk minuman alkohol sake tetapi ada arti lain yaitu salmon, nah Sake Kabutoyaki ini merupakan kepala ikan salmon yang digrill, dagingnya lembut banget dan ga amis sama sekali dengan saus kecap yang agak kemanisan, yummy!
Sashimi AnakJajan sempat cicipin salmonnya, potongan salmonnya fresh dan tidak amis sama sekali.

Sake Kabutoyaki (Salmon Fish Head) 26k, Fresh Assorted Sashimi

Robatayaki, Spider (Unagi) Roll 37k

Robatayaki and Spider Roll 37k

Volcano Roll 35k
Ini menu yang Mr Jajan dapet, sushi roll dengan potongan daging salmon diatasnya dan diberi saus mayo jepang kemudian dibakar. Sushi yang ngetop di Amerika ini norinya dibungkus kedalam karena warna nori yang hitam gelap tidak menarik disana sehingga oleh salah satu chef jepang disulap sedemikian rupa dan voila jadilah volcano sushi.

Volvano Roll 35k

Tempura 35k
Menu tempura ini terdiri dari tempura wortel, ikan, cumi, udang, bawang bombai, dan daun sakura klo ga salah. AnakJajan suka dengan tempura udangnya, udangnya manis fresh and juicy dimakan dengan kulit tempura yang garing, yummy!

Tempura 35k

Alamat:
Umaku Alam Sutera
Ruko ASTC (Alam Sutera Town Center) Blok 10E No 9
(ruko seberang flavor bliss)
Alam Sutera, Tangerang
Phone: (021) 943811633
http://twitter.com/umaku_alsut

8 thoughts on “Food Tasting at Umaku Alam Sutera”

  1. ehhh aq nyobain kemarenan yang di duren tiga, masa yaa dapet complimentnya sii Sake Kabutoyaki ituugh,, enak banget…manissss

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s